EFEKTIFITAS BAHAN AJAR IPS BERBASIS MODEL KOOPERATIF TIPE STAD KELAS IV SD NEGERI 104242 LUBUK PAKAM

Authors

  • Purnama Sari SD Negeri SDN 104242 Lubuk Pakam
  • Kemala Yudisthira Siregar SD Negeri SD Negeri 2 Turpuk Sihotang
  • Dwi Mirza Yanti SD Negeri 024768 Binjai
  • Gihari Eko Prasetyo SD Negeri 014265 Tanah Merah

DOI:

https://doi.org/10.61290/pgsd.v8i2.425

Keywords:

Bahan Ajar, 4D, IPS, STAD

Abstract

Dalam rangka melaksanakan pembelajaran agar lebih efisien dan efektif, guru dituntut untuk lebih kreatif, oleh karena itu guru dapat melakukan pengembangan pada bahan ajar yang telah ditentukan. buku ajar juga belum memuat materi secara kontekstual, hal ini terkait dengan kompetensi dasar yang mengharuskan siswa mengenal daerah sekitarnya. Diharapkan dengan melakukan pengembangan pada bahan ajar kegiatan pembelajaran akan menarik minat siswa. Penelitian ini dikategorikan kedalam jenis penelitian pengembangan dengan menggunakan model pengembangan perangkat pembelajaran Thiagarajan, Semmel dan Semmel yaitu model 4-D (four D Model) Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV-A dan IV-B SD Negeri 104242 Lubuk Pakam. Kesimpulan dari penelitian ini bahan ajar IPS berbasis model kooperatif tipe STAD yang dikembangkan telah efektif digunakan dalam pembelajaran, hal ini dapat dilihat dari hasil ketuntasan belajar siswa secara klasikal.

Downloads

Published

2021-09-30