ANALISIS MORFOMETRIK DAN MERISTIK IKAN AIR TAWAR DI DANAU LAGUNA DAN DANAU GALELA (SEBAGAI BAHAN AJAR MATA KULIAH ZOOLOGI VERTEBRATA)

Authors

  • Rosita Tabaika IAIN Ternate, Maluku Utara, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.61290/bio.v9i1.649

Keywords:

morfometrik, meristik, ikan air

Abstract

Penelitian iniĀ  membahas tentang karakter morfometrik dan meristik ikan air tawar yang terdapat di Danau Laguna dan Danau Galela. Penelitian dilakukan dengan jenis penelitian deskriptif eksploratif dan menggunakan pendekatan deskriptif secara kualitatif dan kuantitatif. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik Purposive sampling, diambil 5 ekor ikan dari setiap jenis dengan umur dan berat yang tidak terlalu jauh berbeda. Data karakter morfometrik dan meristik ikan diolah menggunakan program Excel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakter morfometrik terbanyak terdapat pada ikan Nila Hitam, Nila Merah, Mas, dan Mujair dengan 21 karakter, sedangkan ikan Gabus dan Lele hanya memiliki 20 karakter. Di Danau Laguna, karakter morfometrik terbanyak terdapat pada ikan Patin. Hasil pengamatan juga menunjukkan perbedaan karakter meristik ikan di Danau Laguna dan Danau Galela. Ikan Mujair memiliki jumlah terbanyak jari-jari sirip keras dan lemah pada sirip punggung, sedangkan ikan Mas memiliki jumlah terbanyak jari-jari lunak pada sirip ekor. Ikan Mujair memiliki jari-jari keras pada sirip anal, sedangkan ikan Lele dan Gabus tidak memiliki jari-jari keras. Pada sirip dada, ikan Gabus memiliki jumlah terbanyak jari-jari lunak. Jumlah jari-jari keras pada sirip perut ikan Nila Merah, Nila Hitam, dan ikan Mujair hampir sama.Kesimpulannya, karakter morfometrik dan meristik ikan di Danau Laguna dan Danau Galela memiliki perbedaan. Ikan Patin memiliki karakter morfometrik terbanyak di Danau Laguna, sedangkan ikan Mujair memiliki karakter meristik terbanyak di Danau Galela. Faktor lingkungan seperti pH, suhu, salinitas, dan makanan ikan juga berpengaruh terhadap pertumbuhan ikan.

Downloads

Published

2022-03-31