PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF MODEL TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SEJARAH INDONESIA PADA SISWA KELAS XI IIS 1 SMA NEGERI 1 KAWAY XVI

Authors

  • Suwaibatul Aslamiah SMA Negeri 1 Kaway XVI Aceh Barat, Indonesia

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran kontekstual model Team Assisted Individualization (TAI) dalam meningkatkan prestasi dan motivasi belajar terhadap materi pelajaran Sains. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi tentang model pembelajaran yang sesuai dengan proses belajar-mengajar Sains di sekolah, meningkatkan prestasi dan motivasi belajar siswa pada pelajaran Sains, serta mampu mengembangkan model pembelajaran yang sesuai dengan bidang studi Biologi di sekolah. Penelitian ini bertempat di SMAN 1 Kaway XVI, Subjek penelitian adalah siswa kelas XI IIS 1dengan jumlah siswa 31. Penelitian ini dilaksanakan sebanyak tiga siklus. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan prestasi belajar dengan nilai rata-rata mencapai ketuntasan belajar sesuai kriteria yang ditetapkan yaitu 64, 77 pada siklus I, 81 pada siklus II, dan 92 pada siklus III. Sedangkan ketuntasan belajar mencapai 41,4 % pada siklus I, dan 100 % siklus II dan III. Berdasarkan hal tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan pembelajaran kooperatif model Team Assisted Individualization (TAI) mampu meningkatan prestasi belajar siswa dan meningkatkan motivasi belajar sains pada siswa.

 

Downloads

Published

2023-09-25